(Jakarta) Sijari.net – Konsisten jalani profesi sebagai wartawan selama lebih dari 25 tahun, wartawan kota Dumai, Kambali menerima penghargaan Press Card Number One (PCNO) dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).
PCNO merupakan bentuk penghargaan yang diberikan kepada orang-orang pers yang telah menunjukkan kinerja professional, berdedikasi, pengorbanan, kepada dunia pers, kebebasan pers, dalam tahun-tahun pengabdiannya.
Pemberian ini menyimbolkan upaya masyarakat pers untuk memperlihatkan orang-orang yang patut menjadi teladan di bidang pers dengan prestasi yang dicapai itu, dan kelak dapat menjadi inspirasi bagi pekerja pers khususnya bagi kaum muda untuk meniru dan meneruskan jejak mereka.
Mereka juga telah Menghasilkan karya jurnalistik secara konsisten minimal 25 tahun (tajuk, tulisan, berita, foto)
Kambali merupakan wartawan pertama dan saat ini satu-satunya dari Kota Dumai yang menerima penghargaan tersebut.
Penghargaan diserahkan Ketua PWI Pusat H. Hendri Ch. Bangun dan disaksikan Presiden RI Jokowi pada puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) dan HUT PWI ke 78 di Ecopark kawasan Ancol, Selasa (20/02/2024) petang.
Ada tiga wartawan anggota PWI Riau yang menerima penghargaan tersebut. Kambali (penanggungjawab dan wartawan Dumai Pos dan dumaiposnews.com), Luna Agustin (Pemred iniriau.com) dan Hermanto Ansam (wartawan/owner Goriau.com).
Selain 3 wartawan dari Riau, ada 11 wartawan PWI lainnya dari seluruh Indonesia yang menerima PCNO pada tahun 2024 ini. Total ada 14 orang.
Kambali mengatakan, penghargaan PCNO yang diterimanya adalah bentuk dedikasi dirinya kepada profesi wartawan.
“Terima kasih kepada PWI Riau, ketua dan seluruh jajaran pengurus yang telah mengusulkan saya sebagai salah satu penerima PCNO tahun ini. Penghargaan ini membuat saya semakin yakin bahwa profesi wartawan adalah profesi membanggakan,” ujar Kambali.
Kambali mengawali profesi sebagai wartawan sejak tahun 1994 sebagai wartawan Radio. Berpindah-pindah dari Radio Clapita Pekanbaru, Radio Mendoza Duri dan Radio Gress Pekanbaru.
Tahun 2000 hijrah sebagai wartawan media cetak sebagai wartawan Harian Suara Kita yang kemudian berganti menjadi Harian Suara Riau. Dan tahun 2001 hingga saat ini menjadi wartawan di Harian Dumai Pos dan dumaiposnews.com dengan jabatan terakhir sebagai penanggungjawab.
Meski sudah menduduki jabatan puncak dalam struktur redaksi, Kambali masih aktif menulis. Bahkan masih turun langsung melakukan liputan lapangan.
“Bagi saya ini adalah profesi seumur hidup. Sampai akhir hayat. Melakukannya dengan sepenuh hati dan gembira,” pungkas Kambali.
Profesi wartawan itu, bagi Kambali merupakan pilihan hidup menggapai kebahagiaan. Ia merasa sangat gembira jika apa yang ia tulis kemudian menjadi bahan diskusi di masyarakat. Jika merupakan masalah segera direspon dan dicarikan jalan keluarnya.
Sumber : DUMAIPOSNEWS